Tingkatkan Kompentensi SDM, PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan ISMKP Angkatan VI

Tingkatkan Kompentensi SDM, PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan ISMKP Angkatan VI
25 Apr, 2025

Tingkatkan Kompentensi SDM, PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan ISMKP Angkatan VI

25 April 2025 | Seputar BPSDM ESDM

 Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) membuka Pelatihan Implementasi Sistem Manajemen Keselamatan Pertambangan berbasis online Angkatan VI pada Senin (21/4). Pelatihan ini digelar selama enam hari dari 21 hingga 26 April 2025 dan diikuti oleh 30 karyawan perusahaan tambang di Indonesia.

Dwi Anggoro Ismukurnianto selaku Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral dan Batubara menegaskan pentingnya penguatan SMKP bagi kompetensi sumber daya manusia dalam mendukung sistem manajemen keselamatan kerja di sektor pertambangan. Ia menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan menyiapkan SDM yang paham regulasi dan mampu menjalankan audit SMKP secara aman, efisien, dan produktif. 

“Penerapan SMKP harus dilakukan secara terencana, terukur, dan terstruktur. Tanpa SDM yang kompeten, sistem ini tidak akan berjalan maksimal,” katanya dalam sambutan pembukaan acara.

Pelatihan ini mencakup materi dasar keselamatan kerja pertambangan, hukum SMKP, serta implementasi setiap elemen sistem dari kebijakan hingga evaluasi dan peningkatan kinerja. Tak hanya itu, Direktorat Teknik dan Lingkungan Mineral dan Batubara turut mengirimkan pengajar yang akan membawakan seluruh materi. 

Hadirnya ISMKP ini diharapkan dapat diterapkan sesuai rancangan untuk memenuhi syarat perusahaan tambang dalam melaksanakan audit SMKP tahunan sesuai dengan ketentuan Kepmen ESDM No. 1827K/30/MEM/2018. Dimana Auditor Internal SMKP harus memiliki pengetahuan dan pengalaman mengenai teknis audit yang dibuktikan dengan sertifikat pelatihan Audit. (EP)