Kementerian
Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui Pusat Pengembangan dan Sumber
Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) terus berupaya untuk
meningkatkan Sumber Daya Manusia bagi masyarakat luas.
Salah
satu upayanya adalah dengan memberikan pelatihan program bantuan masyarakan
Juru Las yang telah dibuka pada Senin (07/03/22) di PPSDM Migas dengan diikuti
oleh dua puluh peserta dari seluruh Indonesia.
Rinto
Parnaedy, Course Leader dan juga pengajar pada pelatihan ini menjelaskan bahwa
pelatihan ini sangat penting bagi masyarakat karena akan memberi bekal sehingga
dapat digunakan setelah selesai melakukan pelatihan.
“Pelatihan
ini dilaksanakan selama lima belas hari dan peserta diberikan teori dan praktek
pengelasan langusng di bengkel Las PPSDM Migas. Sehingga peserta dapat
melakukan pengelasan sesuai dengan Standard Operating Procedure dan Standar
Kompetensi Kerja Nasional Indonesia. Ini sangat penting karena mereka harus
memahami keselamatan jika ingin melakukan pengelasan untuk menghindari cidera
selama proses pengelasan dilakukan,” terang Rinto melalui pesan singkat pada
(19/03/22).
Materi pengelasan ini adalah K3 Pengelasan, Proses
Las, Pengetahuan Material/Bahan, Gambar Teknik
dan Simbol Las, Pengetahuan WPS, Pengetahuan Cacat Las, Penyalaan Busur
Las SMAW, Pemeliharaan Mesin dan Peralatan Las,
Teknik Pengelasan Fillet, Teknik Las 1F, Teknik Las 2F, Teknik Las 3F,
Teknik Las 4F, Teknik Las 2FR (Plate to Pipe), Teknik
Las 5F (Plate to Pipe), Pengetahuan Inspeksi Las dan diakhiri oleh uji
serifikasi dan jika lulus dari ujian sertifikasi akan mendapat sertifikast
kompetensi.