87 Mahasiswa UGM Perkaya Wawasan di Laboratorium Pengujian PPSDM Migas

87 Mahasiswa UGM Perkaya Wawasan di Laboratorium Pengujian PPSDM Migas
02 Jul, 2025

87 Mahasiswa UGM Perkaya Wawasan di Laboratorium Pengujian PPSDM Migas

02 July 2025 | Seputar BPSDM ESDM



Cepu, 2 Juli 2025 – Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) hari ini menerima kunjungan 87 mahasiswa Program Studi S1 Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM). Kunjungan ini merupakan bagian dari kegiatan Kuliah Kerja yang bertujuan untuk memberikan pengalaman praktis dan memperdalam pemahaman mahasiswa mengenai proses industri migas secara langsung di fasilitas PPSDM Migas.

Subkoordinator Tata Usaha PPSDM Migas, Sudiro, menyambut baik kunjungan ini.

"Kami sangat senang dapat menerima adik-adik mahasiswa dari UGM. Kunjungan Kuliah Kerja semacam ini sangat penting untuk menjembatani teori yang mereka dapat di bangku kuliah dengan praktik nyata di lapangan," ujar Sudiro.

"PPSDM Migas selalu terbuka untuk mendukung pengembangan kompetensi generasi muda melalui fasilitas dan keahlian yang kami miliki, khususnya di bidang industri migas," imbuhnya.

Sudiro menambahkan bahwa interaksi langsung dengan fasilitas laboratorium dan para ahli di PPSDM Migas diharapkan dapat memberikan perspektif yang lebih luas bagi mahasiswa.

"Antusiasme mahasiswa dalam berdiskusi menunjukkan semangat belajar yang tinggi. Kami berharap pengalaman ini tidak hanya menambah wawasan teknis mereka, tetapi juga menginspirasi mereka untuk berinovasi dan berkontribusi pada kemajuan industri energi nasional di masa depan," pungkasnya.

Mereka berkesempatan menjelajahi beberapa laboratorium kunci di PPSDM Migas, antara lain Laboratorium Lindungan Lingkungan, Laboratorium Kimia, dan Laboratorium Minyak Bumi. Di setiap laboratorium, mahasiswa aktif berdiskusi dengan para pembimbing dan praktisi, mengajukan pertanyaan mendalam seputar proses, peralatan, serta aplikasi ilmu teknik kimia di industri migas.

Kunjungan ini menegaskan peran PPSDM Migas sebagai pusat unggulan dalam pengembangan SDM migas dan komitmennya dalam menjalin sinergi dengan institusi pendidikan. Kolaborasi semacam ini diharapkan dapat terus berlanjut guna mencetak talenta-talenta muda yang siap menghadapi tantangan dan peluang di industri minyak dan gas bumi.