PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Madya Secara Daring

PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Madya Secara Daring
11 Apr, 2025

PPSDM Geominerba Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Madya Secara Daring

11 April 2025 | Seputar BPSDM ESDM

Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) menyelenggarakan pembukaan  Pelatihan dan Sertifikasi Pengawas Operasional Madya (POM) Pada Pertambangan Berbasis Online Angkatan II pada Selasa, 8 April 2025 melalui media daring.  

Kegiatan ini berlangsung selama delapan hari, mulai dari 8 hingga 15 April 2025. Tujuan diselenggarakannya pelatihan ini  untuk meningkatkan kompetensi teknis tenaga pengawas operasional madya di sektor pertambangan mineral dan batubara. Raden Yudi Pratama, Koordinator Penyelenggaraan dan Sarana Prasarana Pengembangan Sumber Daya Manusia, mewakili Kepala PPSDM Geominerba, menyampaikan pentingnya sumber daya manusia yang kompeten dalam mendukung kaidah pertambangan yang baik, sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Menteri ESDM Nomor 26 Tahun 2018. 

“Pelatihan ini menjadi langkah strategis  dalam membekali para pengawas lapangan pada industri pertambangan untuk lebih memahami dan mendalami dalam pelaksanaan perannya sebagai middle management dalam pengelolaan K3 pertambangan.” Ujarnya dalam pembukaan acara. 

Sebanyak tiga orang peserta yang terdaftar berasal dari perusahaan pertambangan di Indonesia, nantinya peserta akan mendapatkan materi hingga Uji Kompetensi yang dilaksanakan oleh LSP. (EP)