Pusat
Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas) menggelar
acara tasyakuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 sebagai
bentuk rasa syukur atas usia lembaga yang terus bertambah. Kegiatan ini
dihadiri langsung oleh Kepala PPSDM Migas, Waskito Tunggul Nusanto, bersama
seluruh jajaran manajemen, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) PPSDM Migas
beserta pengurus, serta seluruh pegawai. Turut hadir pula mitra perbankan,
yakni Kepala Cabang BRI Cepu, Yudhiarto, dan Kepala Cabang BNI Cepu, Yurika
Skripsianingrum, masing-masing beserta tim.
Acara diawali
dengan sambutan hangat dari Kepala PPSDM Migas. Dalam sambutannya, Kepala PPSDM
Migas, Waskito Tunggul Nusanto, menekankan pentingnya memaknai usia ke-60 ini
dengan semangat pengabdian yang lebih tinggi. "Tasyakuran ini kita
laksanakan sebagai wujud syukur di umur yang terus bertambah bagi PPSDM Migas.
Melalui momen ini, kita berharap seluruh elemen pegawai dapat terus bersinergi
dalam memberikan layanan terbaik bagi bangsa di sektor energi," ungkap
Waskito.
Sebagai
puncak acara, dilakukan prosesi pemotongan tumpeng secara simbolis oleh Kepala
PPSDM Migas. Potongan tumpeng tersebut kemudian diserahkan kepada pegawai
tersenior, Setiyono, serta kepada pegawai termuda, Sukma Nurul Izzah. Hal ini
melambangkan penghormatan atas dedikasi para senior sekaligus pemberian
semangat bagi generasi muda untuk melanjutkan tongkat estafet pengabdian di
lingkungan lembaga.
Rangkaian
tasyakuran ini ditutup dengan ramah tamah yang mempererat tali silaturahmi
antara pimpinan, pegawai, dan para tamu undangan. Perayaan HUT ke-60 ini
diharapkan menjadi momentum refleksi agar PPSDM Migas semakin solid dan
profesional dalam menjalankan fungsinya sebagai pusat pengembangan sumber daya
manusia di industri minyak dan gas bumi.