Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM
Migas) yang diwakili oleh Subkoordinator Pelatihan, Syafril Ramadhon menutup
Pelatihan Program Bantuan Masyarakat dengan judul Operator Pesawat Angkat Unit
Rigger, Operator Keselamatan dan Kesehatan Kerja Kelas A, Operator Pesawat
Angkat Unit Mobil Kran, Scaffolding Tingkat Operator, Teknik Listrik Migas
Tingkat Teknisi Sistem Utilitas dan Operator Lantai Perawatan Sumur.
“Pelatihan dan ujian sertifikasi secara keseluruhan telah
dilaksanakan pada tanggal 03 sampai dengan 21 Juni 2024. Tujuan dari program
ini adalah untuk memberikan pengetahuan, keterampilan dan sikap untuk memenuhi
Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) pada tujuh bidang tersebut
bagi para Sumber Daya Manusia (SDM) lokal Indonesia,” tuturnya.
Ia menambahkan bahwa total jam pelatihan dari seluruh judul
pelatihan berjumlah 100 Jam Pelajaran (JP) yang terdiri atas 40% teori dan 60 %
Praktik. Dari total JP tersebut sudah terlaksana 100%.
Sebagai tambahan peserta pelatihan berasal dari Kabupaten Sorong,
Kabupaten Indramayu, Kabupaten Rembang, Kabupaten Cilacap, Kapubaten Bengkalis,
Kabupaten Siak, Kabupaten Dumai, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Seram Bagian
Timur, Kabupaten Banyuasin, Kabupaten Musi Banyuasin, Kabupaten Prabumulih,
Kabupaten Seram Bagian Barat, Kabupaten Blora dan Kabupaten Teluk Bintuni